Semarang, wartaduta.com – Orang Muda Ganjar (OMG) Jawa Tengah mendeklarasikan dukungannya kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Orang Muda Ganjar Jawa Tengah mendeklarasikan dukungannya kepada Ganjar Pranowo maju di Pilpres 2024, Semarang, Jawa Tengah, Minggu 24 Juli 2022. (Dok OMG Jateng) |
Deklarasi itu dihadiri sekira 900 orang anak muda perwakilan dari kabupaten/kota yang ada di Jawa Tengah.
Menurut Koordinator Wilayah relawan Orang Muda Ganjar (OMG) Provinsi Jawa Tengah, Muhammad Akmal Arravi, alasan mendukung Ganjar adalah figurnya yang humanis, merakyat, menginspirasi.
Selain itu, menurutnya kepemimpinan Ganjar sebagai Gubernur Jawa Tengah terbukti membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat.
“Bapak Ganjar sangat humanis, bisa berbaur, merakyat, bisa memberikan simpatinya kepada masyarakat,” terang Akmal, Semarang, Minggu 24 Juli 2022.
Dia berharap, dengan sikap yang dimiliki Ganjar itu dapat membawa Indonesia menjadi lebih baik.
“Semoga apa yang ada pada diri Ganjar nantinya bisa membawa Indonesia menjadi lebih baik,” tambah Akmal.
Akmal kemudian mengungkapkan, pihaknya mengadakan pembinaan terhadap ratusan UMKM di berbagai daerah di Jateng, untuk membantu pelaku UMKM agar bisa bangkit dan berkembang usai pandemi Covid-19.
Akmal mengatakan, dalam deklarasi Ganjar Pranowo Presiden 2024 ini, UMKM yang telah dibina diikutsertakan.
Kemudian Akmal menjelaskan beberapa kegiatan dalam serangkaian acara itu, diantaranya ada jalan sehat, cek kesehatan gratis, bazar UMKM.
“Sebelum deklarasi kita adakan kegiatan di bidang olah raga seperti futsal, badminton, kedepan juga bakal ada kompetisi futsal,” tambahnya.